HUBUNGAN KONSEP DIRI DENGAN PRESTASI AKADEMIK MAHASISWA DIII FARMASI SEMESTER III DI POLITEKNIK KESEHATAN KEMENTRIAN KESEHATAN KOTA BANDUNG 2015
Politeknik Kesehatan Kemenkes Bandung
Jurusan Keperawatan Bandung
Program Studi Keperawatan Bandung
Bandung, Juli 2015
Hurin Nasywa Adilah, P17320112032
HUBUNGAN KONSEP DIRI DENGAN PRESTASI AKADEMIK
MAHASISWA DIII FARMASI SEMESTER III DI POLITEKNIK
KESEHATAN KEMENTRIAN KESEHATAN
KOTA BANDUNG
v
ABSTRAK
v, 41 hal, 5 bab, 1 bagan, 4 tabel, 9 lampiran
Di Poltekkes Kemenkes Bandung terdapat beberapa jurusan dengan angka
terbanyak yang mahasiswanya telah mengundurkan diri, salah satunya adalah
jurusan Farmasi. Alasan mahasiswa tersebut mengundurkan diri adalah karena
farmasi kurang sesuai dengan minat yang dimilikinya. Pengunduran diri ini
banyak dilakukan pada semester II yang disebabkan oleh masuknya tahun ajaran
baru sehingga mahasiswa dapat mendaftarkan diri kembali ke universitas lain
yang diinginkannya. Salah satu ciri dari konsep diri yang positif adalah dapat
menerima secara objektif segala aspek yang ada pada diri mahasiswa. Penelitian
ini bertujuan untuk mengidentifikasi hubungan konsep diri dengan prestasi
akademik mahasiswa dengan menggunakan desain penelitian deskriptif korelatif,
dengan uji validitas menggunakan person product moment dan KR 20 dan teknik
total sampling. Hasil penelitian menunjukan bahwa hampir setengahnya
responden memiliki konsep diri yang positif 52% yaitu sebanyak 28 mahasiswa.
Analisa menggunakan uji spearman rank menunjukan hasil bahwa antara konsep
diri dengan prestasi akademik mahasiswa terdapat hubungan dengan p= 0.001 dan
rho= 0.499 dengan demikian hipotesa alternative (Ha) dalam penelitian ini
diterima. Disarankan kepada insttusi pendidikan untuk membangu konsep diri
yang positif dari mahasiswa sebagai peserta didik sehingga mampu mencapai
prestasi secara maksimal.
Daftar Pustaka : 21 (2005-2013)
Kata kunci : Konsep diri, Prestasi akademik, Mahasiswa
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain