Gambaran Kualitas Tidur Pasien Gagal Ginjal Kronik Yang Menjalani Terapi Hemodialisa Di Ruang Hemodialisa RSUP Dr Hasan Sadikin Bandung2014
ABSTRAK Xiv, 73 Hal, 5 Bab, 6 tabel, 8 lampiran
Isi (terdiri dari latar belakang masalah, tujuan, metode, pembahasan, simpulan dan saran)
Pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa sering mengalami gangguan tidur. Mucsi(2003) mengatakan gangguan tidur dialami oleh 49%- 65% pasien yang menjalani proses hemodialisa. Presentase gangguan tidur tertinggi yang dialami pasien adalah insomnia 49%.Gangguan tidur dapat mengakibatkan pasien menjadi sering mengantuk di siang hari,depresi,gangguan kognitif,dan penurunan kewaspadaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran kualitas tidur klien yang sedang menjalani terapi hemodialisa di RSUP dr.Hasan Sadikin Bandung 2014. Metode penelitian deskripsi, populasinya adalah seluruh klien Hemodialisa di RSUP dr. Hasan Sadikin Bandung 2014 berjumlah 176 orang, pengambilan sampel menggunakan teknik purposive dengan 62 responden , analisa data menggunakan uji statistik analisa univariat dengan hasil dalam bentuk distribusi frekuensi. Klien dengan usia rentang 51-60 tahun menempati urutan terbanyak, yakni 30,2%(19 orang), dari analisa data didapatkan kualitas tidur klien sebagian besar adalah buruk dengan persentase 95,2% atau 59 orang dari 62 responden dan hanya 4,8% atau 3 orang dari 62 responden yang memiliki kualitas tidur yang baik. Terdapat 34 orang (58,8%) yang memiliki kebiasaan tidur siang yang baik,dan 28 orang (45,2%) memiliki kebiasaan tidur siang yang buruk. Hasil penelitian ini menunjukan kualitas tidur yang buruk dimiliki oleh sebagian besar pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa, maka penting bagi klien untuk meningkatka kualitas tidurnya. Sehingga perlu adanya pemahaman klien tentang pentingnya memiliki kualitas tidur yang baik, juga tentang pengaturan kebiasaan tidur di siang hari, agar tidur siang tidak memperberat kesulitan untuk tidur di malam hari.
Kata Kunci :Hemodialisa, Kualitas tidur,Kebiasaan tidur siang . Daftar Pustaka : 15 buku (1992-2011),11 Jurnal ,9 internet
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain