Gambaran Faktor Risiko Yang Dapat Diubah Pada Pasien Hipertensi Primer Di Poliklinik Ginjal Dan Hipertensi Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung Tahun 2014
ABSTRAK Viii, 57 hal, 5 bab, 12 tabel, 1 bagan, 12 lampiranrnPenelitian ini di latar belakangi karena prevalensi hipertensi di Indonesia masih tinggi yaitu sebesar 26,5%. Hal yang dapat memperberat hipertensi, diantaranya faktor risiko hipertensi yang dapat diubah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran faktor risiko yang dapat diubah pada pasien hipertensi primer di Poliklinik Ginjal dan Hipertensi Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung Tahun 2014. Metode yang digunakan adalah Metode deskriptif, populasi pada penelitian ini adalah semua pasien yang mengalami hipertensi primer yang datang ke Poliklinik Ginjal dan Hipertensi Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung Tahun 2014, pengambilan sampel menggunakan teknik Accidental Sampling dengan jumlah sampel 55 responden. Data diperoleh dengan menggunakan instrumen yaitu kuesioner serta penimbangan badan dan pengukuran tinggi badan. Data di analisis dipersentase selanjutnya data diinterpretasikan. Hasil penelitian ini didapatkan bahwa sebagian besar (54,5%) obesitas, hampir seluruhnya (94,5%) tidak memiliki kebiasaan beraktivitas, sebagian besar (56,4%) mempunyai kebiasaan mengkonsumsi ikan asin, sebagian kecil (5,5%) memiliki kebiasaan mengkonsumsi kopi, dan sebagian kecil (18,2%) memiliki kebiasaan merokok. Kesimpulan pada penelitian ini adalah sebagian besar pasien hipertensi primer mempunyai riwayat obesitas, kurang aktivitas, kebiasaan mengkonsumsi garam, kebiasaan mengkonsumsi kopi dan kebiasaan merokok. Sehingga perlu peningkatan peran tenaga kesehatan khususnya perawat dalam hal pendidikan kesehatan dan motivasi pada pasien hipertensi karena sebagian besar pasien masih belum memahami tentang penyakit yang dideritanya.rnrnKata Kunci : faktor risiko yang dapat diubah, pasien hipertensi primerrnKepustakaan: 19 buku (2001 - 2012), 2 KTI (2012), dan 5 artikel elektronik (2010 -rn2013).rn
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain